Record Detail
Advanced SearchText
Partisipasi Digital Masyarakat Dalam Kampanye Online Launching BNI Wondr Di Media Sosial
Wondr by BNI merupakan super app terbaru yang diluncurkan oleh Bank Negara Indonesia (BNI) dalam mewujudkan digitalisasi layanan perbankan yang lebih modern. Untuk itu, BNI melakukan kampanye launching Wondr yang dilakukan secara besar-besaran di media sosial dengan pendekatan promosi launching melalui kolaborasi bersama brand makanan dan User Generated Content (UGC) yang dapat menarik perhatian anak muda. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana partisipasi digital masyarakat dalam kampanye online launching Wondr dengan menggunakan lima tahapan persepsi masyarakat menurut Joseph A. DeVito (2009) yaitu, stimulation, organization, interpretation and evaluation, memory, dan recall. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara mendalam kepada narasumber internal nasabah Loyalitas BNI, internal nasabah baru BNI, eksternal bank kompetitor, dan ahli kampanye komunikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat tidak hanya terpapar oleh konten kampanye saja, tetapi terdapat temuan yaitu adanya partisipasi aktif masyarakat dalam mengolah, mengingat serta menyebarkan kembali pesan kampanye tersebut. Kampanye online launching Wondr di media sosial dinilai memiliki desain visual serta gaya komunikasi yang menarik bagi masyarakat dengan memanfaatkan promo launchingnya. Namun, terdapat kritik mengenai kelengkapan pesan kampanye berdasarkan kebutuhan serta kesiapan system aplikasi yang dinilai masih kurang memadai. Oleh karena itu, hasil penelitian ini menyatakan bahwa partisipasi digital masyarakat dalam kampanye launching Wondr di media sosial memiliki keterlibatan yang cukup aktif serta relevan dengan pola hidup digital anak muda saat ini.
Kata Kunci: BNI Wondr, Kampanye Digital, Partisipasi Digital, Media Sosial, Persepsi Masyarakat.
Availability
| S103109SP | S1.PRDC.069.25 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S1.PRDC.069.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
-
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






