Record Detail
Advanced SearchText
Strategi Public Relations dalam Membangun Reputasi di Sekolah Menengah Atas (SMA) Global Persada Mandiri
Strategi Public Relations memiliki peranan penting dalam keberhasilan reputasi instansi pendidikan. Peneliti menilai reputasi sekolah menjadi hal yang sangat penting untuk dibangun karena sekolah adalah wadah untuk siswa berkembang. Public Relations dapat membantu sekolah untuk memiliki reputasi positif dengan masyarakat umum dengan komunikasi dua arah yang baik serta membina hubungan baik dengan publik internal maupun eksternal sekolah. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana strategi Public Relations SMA Global Persada Mandiri dalam membangun reputasinya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Pengumpulan data primer dilakukan melalui wawancara dengan narasumber internal SMA Global Persada Mandiri, narasumber eksternal SMA Global Persada Mandiri, dan juga pakar ahli Public Relations. Serta proses pengumpulan data sekunder melalui laporan, data sekolah, website sekolah,jurnal, buku, internet, dan sosial media. Penelitian ini menggunakan teori strategi Public Relations menurut Cutlip, Center, dan Broom. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi Public Relation SMA GPM dalam membangun reputasi telah memenuhi dan mengimplementasikan empat elemen konsep strategi Public Relations yaitu mendefinisikan masalah (fact finding), membuat rencana dan strategi (planning), tindakan dan berkomunikasi (action/communication), serta mengevaluasi program (evaluation).
Kata Kunci: Public Relations, Strategi, Strategi Public Relations, Reputasi, SMA Global Persada Mandiri.
Availability
| S103101SP | S1.PRDC.077.25 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S1.PRDC.077.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
-
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






