Record Detail
Advanced SearchText
Pengaruh Brand Image Boyband TREASURE Terhadap Keputusan Pembelian UNIQLO UT X TREASURE
Tujuan dari penelitian ini untuk mengukur pengaruh Brand Image Boyband TREASURE dalam Keputusan Pembelian UNIQLO UT x TREASURE. Latar belakang penelitian ini adalah fenomena kolaborasi antara brand fashion global dan publik figur menjadi strategi pemasaran yang semakin populer dalam menarik minat konsumen, khususnya penggemar budaya pop Korea dengan target audiens dari data tahun 2019 mengemukakan mayoritas dari penggemar budaya pop korea yang masih berumur muda dan pendapatan minim, mampu dan berminat melakukan keputusan pembelian produk tersebut. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori komunikasi persuasif, brand image dan keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan metode pengambilan data menggunakan penyebaran kuesioner yang sudah melakukan produk tersebut. Analisis data dilakukan dengan uji validitas, reabilitas, normalitas, autokorelasi, regresi linear sederhana, uji t dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh Brand Image Boyband TREASURE terhadap keputusan pembelian produk kolaborasi UNIQLO UT x TREASURE dengan besaran pengaruh sebesar 25.8%. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yaitu menunjukan Brand Image berperan dalam membentuk keputusan pembelian konsumen, semakin positif brand image lebih cenderung dipilih dibandingkan dengan merek yang kurang dikenal atau memiliki reputasi rendah.
Kata Kunci: Brand Image, Keputusan Pembelian, Kolaborasi, TREASURE, UNIQLO.
Availability
| S102901SP | S1.MKT.144.25 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S1.MKT.144.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
-
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






