Record Detail
Advanced SearchText
Pengaruh Marketing Digital Wishfriend Community Dalam Menarik Minat Gen Z Menjadi Beauty Content Creator
Fenomena berkembangnya sosial media & content creator di Indonesia telah membuat banyak inovasi dalam setiap platform yang dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Salah satunya bisa membangun suatu komunitas online. Beberapa tahun belakangan, mulai muncul komunitas kecantikan di media sosial. Salah satu komunitas kecantikan yang dibahas pada penelitian ini adalah Wishfriend Community. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh marketing digital Wishfriend Community dalam menarik minat gen Z menjadi beauty content creator, selain itu juga untuk mengetahui hambatan marketing digital dalam menarik minat seseorang membuat konten kecantikan. Teori utama yang digunakan adalah Marketing Digital dan Minat. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif, yaitu dengan menyebarkan kuesioner secara online. Pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling untuk memilih responden yang sesuai dengan tujuan penelitian. Data diolah menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh variabel X terhadap variabel Y ke arah yang positif. Marketing Digital Wishfriend Community memiliki pengaruh sebesar 70,3% dalam menarik minat generasi Z menjadi Beauty Content Creator.
Kata Kunci: Marketing Digital, Komunitas, Minat, Generasi Z, Beauty Content Creator
Availability
| S102898SP | S1.MKT.146.25 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S1.MKT.146.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
-
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






