Image of Strategi Pemanfaatan Media Sosial Oleh @Hayfa.Academy Untuk Memajukan Bahasa Arab Komunikasi

Text

Strategi Pemanfaatan Media Sosial Oleh @Hayfa.Academy Untuk Memajukan Bahasa Arab Komunikasi



Berkomunikasi dengan orang asing merupakan kemampuan dasar yang dibutuhkan agar dapat aktif dalam ranah global. Penguasaan bahasa asing adalah sebuah keterampilan yang amat krusial untuk berinteraksi lintas negara. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya pendidikan antarbudaya dalam pembelajaran bahasa. Meningkatkan keterampilan ini akan membuat seseorang lebih siap untuk beradaptasi dan berfungsi dengan baik di dunia yang terus berubah. Era teknologi membawa potensi besar untuk revolusi pendidikan, dengan mengubah secara radikal cara kita belajar secara global. Teknologi seperti media sosial, realitas virtual, dan big data berperan penting dalam mengembangkan metode pembelajaran yang lebih disesuaikan, fleksibel, dan sensitif terhadap keperluan pribadi. Penggunaan teknologi dalam pendidikan memungkinkan akses yang lebih luas dan adil, memperkaya interaksi sosial dalam proses belajar, serta menciptakan suasana belajar yang lebih interaktif. Transformasi ini menjanjikan pendekatan pendidikan yang lebih responsif terhadap kebutuhan peserta didik, sekalipun dihadapkan pada berbagai tantangan. Penelitian ini dilakukan di lembaga pendidikan bahasa Arab Hayfa Academy dengan fokus pada pembelajaran Arab komunikasi yang lumrah disebut sebagai ammiyyah atau spoken Arabic. Studi ini secara khusus mengkaji bagaimana platform online Hayfa mendukung proses pembelajaran. Hayfa Academy meningkatkan pembelajaran bahasa Arab ammiyyah dengan mengunggah konten-konten menarik seputar gaya percakapan penduduk asli Timur Tengah, juga kebiasaan sehari-hari masyarakat lokal , dan menyediakan pembelajaran interaktif.

Kata Kunci: Media Sosial, Hayfa Academy, Bahasa Arab Komunikasi, Ammiyyah, Konten Edukasi


Availability

S102857SPS1.MKT.109.25Hanya Tersedia SoftcopyAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.MKT.109.25
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this