Record Detail
Advanced Search
Text
Pengaruh Personal Branding Vincent Rompies sebagai Host terhadap Minat Menonton Tonight Show pada Subscriber Youtube TonightShowNet
Media massa termasuk televisi, terus berkembang dengan berbagai programnya, salah satunya adalah program talkshow. Saat ini Indonesia memiliki 139 juta pengguna YouTube yaitu aplikasi video paling populer yang menunjukkan besarnya potensi pasar bagi program talkshow seperti Tonight Show di platform online. Tonight Show telah berhasil mempertahankan tingkat jumlah audiensnya. Faktor yang diduga berkontribusi terhadap popularitasnya adalah personal branding salah satu hostnya, yaitu Vincent Rompies. Pada penelitian ini, pengolahan data dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh personal branding Vincent Rompies sebagai host terhadap minat menonton Tonight Show pada subscriber YouTube TonightShowNet. Penelitian ini menggunakan konsep personal branding dan minat menonton. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden dengan karakteristik penonton yang merupakan pelanggan dari kanal YouTube TonightShowNet. Hasil penelitian didapati persamaan bentuk persamaan regresi linier sederhana yaitu Y = 12.012 + 0,459X yang artinya apabila tidak ada variabel X (Personal Branding) maka nilai konstanta variabel Y (Minat Menonton) adalah sebesar 12.012. Nilai koefisien regresi variabel X (b) menghasilkan angka sebesar 0,459 yang artinya apabila setiap variabel X (Personal Branding) mengalami peningkatan sebesar 1 unit, maka variabel Y (Minat Menonton) akan ikut meningkat sebanyak 0,459. Pada hasil olahan data analisis koefisien determinasi juga menghasilkan nilai sebesar 0,483 atau 48,3%. Dengan hasil ini, dapat ditarik kesimpulan bahwa personal branding Vincent Rompies mempengaruhi minat menonton Tonight Show sebesar 48,3% dan sisanya sebesar 51,7% disebabkan oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Personal branding, host, talkshow, minat menonton, YouTube
Availability
S102533SP | S1.BDMC.041.24 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.BDMC.041.24
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2024 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available