Image of Pengaruh Content Marketing Terhadap Minat Beli Followers Instagram Kin Dog Food

Text

Pengaruh Content Marketing Terhadap Minat Beli Followers Instagram Kin Dog Food



Memiliki hewan peliharaan dapat menghibur dari kesepian. Anjing merupakan salah satu hewan yang dapat dipelihara. Tentunya sebagai makhluk hidup, anjing memiliki kebutuhan dasar seperti makanan. Terdapat berbagai jenis makanan untuk anjing peliharaan yang sering ditemukan di pet shop. Namun, ada jenis makanan anjing yang tidak semua pet shop menawarkannya, yaitu raw food. Kin Dog Food merupakan pelopor makanan anjing mentah atau raw food yang sudah diakui oleh Resep-resep ini telah memenuhi persyaratan FEDIAF (Federasi Asosiasi Makanan Hewan di Uni Eropa) yang telah menjadi acuan terhadap produsen makanan hewan dalam pengembangan dan pemasaran produk. Tentunya untuk menarik calon pelanggan, Kin Dog Food melakukan upaya pemasaran menggunakan content marketing di Instagram Kin Dog Food. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara Content Marketing terhadap Minat Beli Followers Instagram Kin Dog Food. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah Elaboration Likelihood Model (ELM). metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Pada penelitian menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 96 responden yang memiliki kriteria yaitu sebagai followers dari Instagram Kin Dog Food (@kin_dog_food). Hasil dari penelitian ini adalah menunjukan bahwa terdapat dua dimensi Content Marketing yaitu Reader Cognition dan Persuasion yang berpengaruh terhadap Minat Beli. Kemudian terdapat pengaruh yang kuat antara Content Marketing terhadap Minat Beli yang dapat dilihat dari hasil uji korelasi yang menghasilkan nilai Pearson Correlation 0.744.

Kata Kunci: Content Marketing, Minat Beli, Elaboration Likelihood Model Theory, Kin Dog Food


Availability

S102253SPS1.MKT.108.24Hanya Tersedia SoftcopyAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.MKT.108.24
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this