Record Detail
Advanced Search
Text
Strategi Rebranding "Payakumbuh City of Randang" Melalui IMC Untuk Meningkatkan Minat Berkunjung Wisatawan.
Pemerintah Kota Payakumbuh melakukan rebranding menjadi “Payakumbuh City of Randang” dikarenakan rebranding sebelumnya dianggap sudah tidak relevan dan mempunyai daya saing lagi. Melalui rebranding ini diharapkan dapat memberikan gairah dengan identitas yang baru dan tentunya memberikan dampak positif terhadap kunjungan wisatawan ke Kota Payakumbuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi rebranding “Payakumbuh City of Randang” melalui Integrated Marketing Communication untuk meningkatkan minat kunjungan wisatawan yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Payakumbuh. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif, ditujukan untuk menggali informasi melalui observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menemukan rebranding yang dilakukan Pemerintah Kota Payakumbuh dilakukan dengan repositioning, renaming, redesign dan relaunching, serta strategi yang dilakukan adalah melalui Integrated Marketing Communication (IMC) diantaranya adalah, Periklanan melalui media cetak dan media elektronik, Promosi penjualan dengan mengikuti berbagai pameran industri, dan pembentukan tim Randang Goes to The Word dan melalui event Marandang day. Kegiatan kehumasan juga dilakukan melalui berbagai OPD dan stakeholder terkait, didukung juga melalui word of mouth marketing dan interactive marketing dengan pengoptimalan media sosial. Rebranding yang dilakukan ini secara tidak langsung berdampak kepada minat kunjungan wisatawan ke Kota Payakumbuh. Namun, Pemerintah Kota Payakumbuh dapat terus memberi perhatian khusus untuk memperkuat dan melakukan promosi yang berkelanjutan melalui berbagai media.
Rebranding, Integrated Marketing Communication, Kunjungan Wisatawan, Payakumbuh.
Availability
S102192SP | S1.MKT.039.24 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.MKT.039.24
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2024 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available