Record Detail
Advanced Search
Text
Analisis Implementasi Kerjasama Bilateral Antara Indonesia dan Tiongkok: Studi Kasus Kereta Cepat Jakarta Bandung
Proyek infrastruktur transportasi sering menjadi sorotan utama dalam upaya untuk meningkatkan konektivitas serta mendukung pertumbuhan ekonomi sebuah negara. Salah satu proyek kerjasama bilateral antara Indonesia-Tiongkok yang telah menjadi pusat perhatian adalah Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis terhadap implementasi proyek kerjasama ini dimulai dengan pemilihan Tiongkok sebagai mitra kerjasama proyek kereta cepat Jakarta-Bandung serta mengidentifikasi berbagai faktor yang mempengaruhi hasil akhirnya yang berdampak kepada masyarakat publik. Metode penelitian kualitatif yang digunakan pada penelitian ini, dengan mengumpulkan data dari berbagai sumber, termasuk data primer dan sekunder. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proyek ini telah mencapai sejumlah pencapaian positif, seperti peningkatan konektivitas antara Jakarta dan Bandung serta memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di kedua wilayah ini. Namun, tidak hanya dampak positif saja , dalam penelitian ini terlihat bahwa adanya beberapa kendala serta permasalahan dalam proses kerjasama bilateral yang terjalin dalam proyek kereta cepat Jakarta Bandung yang perlu diatasi untuk mencapai tujuan potensi sepenuhnya. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang berharga bagi seluruh masyarakat yang terlibat dalam proyek infrastruktur transportasi besar di masa depan, serta memberikan kontribusi penting dalam pemahaman tentang kerjasama bilateral negara dalam konteks infrastruktur transportasi.
Kata Kunci: Proyek infrastruktur transportasi, Kerjasama bilateral, Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Implementasi
Availability
S102110SP | S1.IRC.050.24 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.IRC.050.24
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2024 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available