Record Detail
Advanced SearchText
Pemanfaatan Fitur - Fitur Instagram dalam Membangun Brand Image Summarecon Bekasi
Perkembangan media sosial semakin maju dan canggih dalam bidang properti, hal ini mengalami perkembangan dari banyaknya kompetitor yang muncul dengan berbagai keunikannya masing – masing. Sehingga, membuat tingginya persaingan yang menyebabkan perusahaan berlomba – lomba untuk menarik perhatian para publik terutama target marketnya. Meningkatkan brand image melalui fitur - fitur Instagram dapat digunakan untuk menghadapi persaingan yang terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pemanfaatan fitur - fitur Instagram dalam membangun brand image. Hasil penelitian ini ditinjau dengan metode penelitian kualitatif. Wawancara dilakukan terhadap lima narasumber yang terdiri dari dua narasumber internal, dua narasumber eksternal dan juga satu narasumber ahli serta melakukan observasi pada akun Instagram @summareconbekasi. Peneliti menggunakan teori brand image, computer mediated communication, dan new media. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa @summareconbekasi menggunakan fitur - fitur Instagram sesuai dengan fokus penelitian seperti feeds, story, highlight, reels, dan live untuk membangun brand image.
Kata Kunci : Brand Image, Instagram, Computer Mediated Communication, New Media, Summarecon Bekasi
Availability
S101750SP | S1.MC.030.23 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.MC.030.23
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2023 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available