Image of Perencanaan Film

Text

Perencanaan Film"WERUH" Tentang Fenomena Terbentuknya Persepsi Masyarakat Akibat Konsumsi Media



Konsumsi media yang terus menerus dengan keberagaman yang terbatas dapat menyebabkan timbulnya persepsi tertentu dalam masyarakat. Fenomena seperti ini digambarkan dalam sebuah teori awal komunikasi massa yang disebut Teori Peluru. Dalam sepuluh tahun terakhir, akademisi ilmu komunikasi kembali memulai perbincangan tentang relevansi teori ini di era digital, dikarenakan banyaknya paparan informasi terus menerus yang justru sangat variatif seringkali menyebabkan kebingungan dalam masyarakat akan informasi mana yang bisa dipercaya dan direspon. Di sisi lain, dunia media hiburan telah dipenuhi oleh konten-konten dan informasi yang mengedepankan lifestyle penuh glamor dan standar-standar kesuksesan yang terkadang tidak masuk akal bagi sebagian masyarakat. Alhasil banyak orang mengikuti tren ini tanpa mengenal keadaan atau bahkan sampai menghalalkan berbagai cara demi mencapai standar tersebut. Fenomena ini kemudian menginspirasi lahirnya “Perencanaan Film ‘Weruh’ Tentang Fenomena Terbentuknya Persepsi Masyarakat Akibat Konsumsi Media”. Non skripsi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingya riset lebih terhadap segala informasi yang diterima sebelum kemudian bereaksi dari informasi tersebut. Cerita “Weruh” dikemas dalam bentuk naskah film, dan berputar pada bagaimana narasi atau lifestyle yang ditampilkan di media sosial bukanlah keseluruhan kisah dari hidup seorang individu. Keterbatasan waktu dan dana menjadi halangan utama dalam pengambilan keputusan untuk tidak diproduksinya naskah “Weruh” menjadi sebuah karya film. Namun naskah film “Weruh” dilengkapi juga dengan sebuah shotlist untuk membantu proses produksi bilamana cerita “Weruh” direalisasikan menjadi sebuah film.


Availability

S101514SPS1.MC.011.22Hanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.MC.011.22
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this