Record Detail
Advanced SearchText
ANALISIS TINDAK TUTUR BARISTA KEPADA PELANGGAN DALAM MENAWARKAN PRODUK TAMBAHAN DI KEDAI KOPI
Kedai kopi menjadi salah satu pilihan bisnis yang cukup menjanjikan. Hal ini
ditandai dengan maraknya kedai kopi baru, yang semakin lama semakin banyak,
sehingga kompetisi bisnis semakin ketat. Berbagai cara dilakukan untuk menarik
minat pembeli untuk datang ke kedai kopi tertentu, salah satu cara yaitu dengan
menawarkan menu tambahan. Salah satu kedai kopi yang terkenal di Indonesia dan
dunia internasional, yaitu Starbucks Coffee, yang juga menawarkan menu atau
produk tambahan atau yang disebut sebagai additional. Keunikan dari menu
tambahan ini yaitu tidak dipromosikan melalui media cetak, televisi, ataupun media
sosial, namun harus disampaikan oleh Barista kepada pembeli agar terpersuasi
untuk membeli. Dengan demikian diperlukan kemampuan berkomunikasi efektif
Barista dalam mempromosikan produk tambahan (additional) tersebut. Penelitian ini
menggunakan Speech Act Theory untuk menganalisis masalah yang dibahas, yaitu
bagaimana pola komunikasi barista Starbucks dalam mempersuasi produk
tambahan (additional) kepada pembeli agar pembeli dapat tertarik dengan
tawaran yang diberikan oleh Barista Starbucks, serta untuk menganalisis apakah
cara berbicara yang dilakukan oleh Barista Starbucks mampu mempersuasi atau
menarik minat pembeli atau tidak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif
kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara kepada Barista
Starbucks sebagai informan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola
komunikasi Barista Starbucks dalam mempersuasi produk tambahan (additional)
kepada pembeli di Starbucks Central Park Mall dilakukan melalui persiapan
sebelumnya. Langkah yang dilakukan mulai dari mengonsep pesan yang akan
disampaikan, menyiapkan penampilan, briefing yang dipimpin oleh manager. Barista
juga memperhatikan beberapa hal dalam berkomunikasi dengan pembeli meliputi
sikap, dan pengemasan pesan. Barista menyampaikan pesan sesuai dengan
tahapan dalam komponen dalam Speech Act Theory. Sehingga, sebagian besar
pembeli tertarik untuk membeli produk tambahan saat mereka datang ke
Starbucks Coffee.
Kata Kunci: Tindak Tutur, Komunikasi Interpersonal, Barista.
Availability
LCR00109BKD | LCR | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
LCR
|
Publisher | : Jakarta., 2022 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
Pdf
|
Media Type |
computer
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available