Record Detail
Advanced SearchText
Konflik Sosial Pada Film You've Got Mail Menurut Perspektif Dramaturgi Erving Goffman
Salah satu persoalan yang sering dihadapi dalam dunia Hubungan Internasional adalah terdapatnya berbagai konflik mulai dari konflik dengan skala besar seperti konflik antar Negara, konflik antar kelompok seperti konflik mengenai perbedaan suku, ras dan agama, hingga konflik dengan skala kecil seperti konflik sosial antar individu. Sebagai makhluk sosial, konflik sosial antar individu merupakan suatu hal yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan manusia. Dalam penelitian ini, konflik sosial yang terjadi antar individu diambil berdasarkan film You’ve Got Mail yang menceritakan mengenai kedua tokoh utama yang memiliki konflik terhadap satu sama lain dan pada saat yang bersamaan juga saling menjalin hubungan baik melalui media surat elektronik (e-mail). Berdasarkan latar belakang tersebut, konflik sosial dalam penelitian ini dilihat dengan menggunakan perspektif dramaturgi dari Erving Goffman melalui panggung depan (front stage) dan panggung belakang (back stage). Dengan adanya perspektif dramaturgi yang terbagi ke dalam dua bagian (front stage dan back stage) dalam penelitian ini, diharapkan dapat memberikan pemahaman mendalam mengenai dua sisi dalam suatu konflik sosial yang terjadi di antara individu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik analisis semiotika Roland Barthes dimana makna denotasi, konotasi, serta mitos dikaitkan dengan teori dramaturgi Erving Goffman yang terdiri atas panggung depan (front stage) dan panggung belakang (back stage). Pada akhir penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat 4 Adegan dalam film You’ve Got Mail yang mengandung unsur dramaturgi dimana konflik sosial yang terjadi di antara kedua tokoh utama dalam film memiliki dua sisi yang berbeda.
Kata kunci: Film, You’ve Got Mail, Konflik Sosial, Dramaturgi Erving Goffman, Front Stage, Back Stage, Analisis Semiotika, Roland Barthes
Availability
S100854SP | S1.IR.005.21 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.IR.005.21
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2021 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available