Image of Program Mentari Bangsaku Oleh Foodbank Of Indonesia Ditinjau Dari Difusi Inovasi

Computer File

Program Mentari Bangsaku Oleh Foodbank Of Indonesia Ditinjau Dari Difusi Inovasi



Pemerintah Indonesia melalui berbagai program pembangunan yang berkelanjutan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang mengacu berdasarkan pilar Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu Tanpa Kelaparan, Kehidupan Sehat dan Sejahtera, serta Pola Produksi dan Konsumsi yang Bertanggungjawab. Stunting menjadi masalah kesehatan yang paling disorot di Indonesia. Penanganan stunting perlu menjadi perhatian mengingat dapat berdampak kepada tingkat kecerdasan, kerentanan terhadap penyakit, hingga menurunkan produktifitas. Foodbank of Indonesia (FOI) hadir untuk membantu mengatasi kesenjangan pangan di masyarakat khususnya permasalahan stunting pada balita salah satunya di Dusun Girinyono, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah proses penyebaran dan penerimaan program Mentari Bangsaku oleh Foodbank of Indonesia di Dusun Girinyono, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Menganalisis bagaimana proses penyebaran pesan yaitu pengenalan program Mentari Bangsaku ke masyarakat desa yang dilakukan Foodbank of Indonesia dan mengetahui bagaimana penerimaan masyarakat Dusun Girinyono terhadap program Mentari Bangsaku dengan pendekatan Teori Difusi Inovasi oleh Everett M. Rogers. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Hasil penelitian ini Foodbank of Indonesia melakukan pendekatan dengan tokoh masyarakat yaitu pemimpin desa setempat dan melakukan pendekatan dengan calon adopter yaitu para ibu-ibu yang memiliki balita yang mengalami stunting dengan menggunakan saluran komunikasi yang sudah disesuaikan dengan karakteristik target sasaran. Melalui tahap pengambilan keputusan inovasi, Foodbank of Indonesia mendapatkan sikap positif dari sang adopter dan memutuskan untuk mengadopsi program Mentari Bangsaku.

Keywords: Difusi Inovasi, Adopter, Program, SDGs, Stunting


Availability

S100770SPS1.PR.118.20Hanya Tersedia SoftcopyAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.PR.118.20
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
Pdf
Media Type
computer
Carrier Type
unspecified
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this