Record Detail
Advanced SearchComputer File
Strategi Komunikasi Pemasaran PT Gilang Agung Persada Dalam Memperkenalkan Guess Men Bag: Studi Deskriptif Pada Special Event Guess Men Camp 2019
PT Gilang Agung Persada merupakan salah satu perusahaan di Indonesia yang bergerak pada bidang fashion ritel yang mengelola merek fashion internasional. Guess Indonesia merupakan salah satu merek fashion internasional yang dikelola oleh PT Gilang Agung Persada, tas buatan merek Guess lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia hanya untuk kalangan perempuan. Di tengah ketatnya industri fashion di Indonesia, Guess Indonesia ingin memperkenalkan koleksi terbaru untuk kalangan pria yaitu Guess Men Bag Collection melalui pelaksanaan special event. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan dari special event Guess Men Camp 2019 dan juga untuk mengetahui hambatan dan upaya dalam pelaksanaan special event tersebut. Dengan Menggunakan Teori strategi komunikasi pemasaran, Special Event dan teori model proses komunikasi pemasaran menurut Belch and Belch, peneliti ingin mengetahui pelaksanaan special event tersebut serta mengetahui hambatan dan upaya yang dilakukan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dengan wawancara sebagai teknik pengumpulan data. Hasil yang di dapatkan dalam penelitian ini mengenai pelaksanaan special event Guess Men camp 2019 adalah pesan yang disampaikan oleh Guess Indonesia mengenai koleksi terbaru Guess Men Bag Collection diterima oleh para partisipan melalui pelaksanaan special event Guess Men Camp 2019 yang sesuai dengan teori model komunikasi pemasaran Belch & belch sehingga mendapatkan hasil yang positif mengenai koleksi tersebut. Hasil penelitian ini yaitu produk Guess Men Bag terjual sesuai target yang diinginkan oleh pihak Guess Indonesia, penelitian ini menyarankan secara akademis agar di penelitian selanjutnya dapat membahas penelitian ini dengan metode kuantitatif, penelitian ini juga memberikan saran kepada pihak perusahaan agar tetap menjaga komunikasi sesama divisi.
Kata Kunci : Strategi Komunikasi pemasaran, Special event, Guess.
Availability
S100592SP | S1.MKT.003.20 | Hanya Tersedia Softcopy | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.MKT.003.20
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2020 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
Pdf
|
Media Type |
computer
|
---|---|
Carrier Type |
unspecified
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available