Record Detail
Advanced SearchArt Original
KOMUNIKASI INTERPERSONAL DOKTER HEWAN DALAM MENYAMPAIKAN PROGNOSIS DUBIOUS INFAUSTA KEPADA PEMILIK HEWAN DI KOTA BEKASI
Komunikasi interpersonal antara dokter hewan kepada klien merupakan
aktifitas yang menjadi poin penting dalam menyampaikan informasi kondisi
kesehatan pasien. Materi yang disampaikan dokter adalah terkait prognosa
dubius infausta atau kemungkinan kesembuhan yang diragukan atau tidak
bisa sembuh pada pasien yang mengalami penyakit parah. Saat ini,
ekspektasi klien pun mengalami perubahan yang menginginkan dilibatkan
dalam pengambilan keputusan perawatan hewannya. Klien merasa dihargai
ketika dokter hewan memberikan empati, waktu untuk berdiskusi dan
mengajak klien untuk memutuskan bersama perawatan pasien kedepannya.
Penelitian ini dilakukan dengan metode wawancara kepada tiga praktisi
dokter hewan di kota Bekasi. Mereka sepakat mengatakan bahwa awal dari
diskusi dimulai dari menyampaikan patogenesa atau perjalanan penyakit
hingga menyerang pasien tersebut. Dengan tujuan memberikan informasi
yang jelas pada awal diskusi yang membantu klien membuka wawasan
seputar penyakit agar tidak terjadi miskomunikasi yang berdampak pada
ketidakpuasan terhadap pelayanan kesehatan. Terdapat perbedaan metode
pendekatan sebelum menyampaikan informasi kepada klien, hal ini
tergantung kondisi emosional klien, usia klien dan daya tangkap klien
terhadap informasi yang disampaikan. Penelitian ini juga menekankan
pentingnya memusatkan pelayanan kepada klien dengan memberikan
kesempatan bagi untuk berbicara tanpa memotong pembicaraannya.
Selanjutnya disarankan pada penelitian selanjutnya agar melakukan
perluasan terhadap objek penelitian, serta mengadakan mata kuliah
komunikasi dikampus kedokteran hewan dan pelatihan komunikasi untuk
praktisi dokter hewan sebagai bentuk peningkatan soft skil dalam pelayanan
kesehatan hewan.
Kata Kunci: Interpersonal Communication, Prognosis, Dubius Infausta, Veterinarian, Veterinarian-Client Relationship
Availability
| S202801SP | S2.SPRM-CC.002.25 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S2.SPRM-CC.002.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
text
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






