Record Detail
Advanced SearchText
KENDALI ORGANISASI MANAJEMEN RS EMC GRHA KEDOYA DALAM MENGEMBANGKAN LAYANAN TRAVEL CLINIC
Persaingan yang semakin ketat dalam industri kesehatan khususnya
Rumah Sakit yang mempunyai layanan spesialistik Travel Clinic di
Indonesia, di mana berbagai rumah sakit berlomba mengembangkan
keunggulan kompetitif masing-masing, menuntut RS EMC Grha Kedoya
untuk membangun tim manajemen yang solid dalam mengembangkan
layanan Travel Clinic guna mempertahankan posisi kompetitifnya di tengah
peningkatan mobilitas internasional masyarakat Indonesia yang mencapai
8,5 juta perjalanan per tahun. Penelitian ini mengkaji implementasi kendali
organisasi manajemen RS EMC Grha Kedoya dalam mengembangkan
layanan Travel Clinic menggunakan Organizational Control Theory oleh
Tompkins dan Cheney (1985) untuk menganalisis keempat elemen kendali
organisasi (Simple Control, Technical Control, Bureaucratic Control, dan
Concertive Control). Penelitian menggunakan metodologi kualitatif deskriptif
dengan paradigma post-positivisme melalui wawancara mendalam dengan
tujuh informan kunci: dokter spesialis kedokteran penerbangan, kepala divisi
pelayanan medis, dua perawat Travel Clinic, dua staf administrasi, dan satu
pasien pengguna layanan Travel Clinic, dilengkapi observasi langsung dan
analisis dokumen organisasi. Analisis data menggunakan model analisis
interaktif Miles, Huberman, dan Saldaña (2014) dengan teknik triangulasi
untuk memastikan validitas temuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
model implementasi kendali organisasi yang terintegrasi dan adaptif telah
menciptakan keunggulan kompetitif berkelanjutan melalui koordinasi tim
yang efektif, efisiensi operasional tinggi, konsistensi standar pelayanan, dan
tingkat kepuasan pasien tinggi, membuktikan bahwa investasi dalam sistem
kendali organisasi komprehensif tidak hanya meningkatkan efisiensi internal
tetapi juga berkontribusi pada reputasi organisasi dalam industri layanan
kesehatan yang semakin kompetitif.
Kata Kunci: Kendali organisasi, Travel Clinic, komunikasi organisasi, pengembangan layanan, layanan kesehatan spesialistik.
Availability
| S202781SP | S2.CC.031.25 | Hanya Tersedia Hardcopy | Available |
Detail Information
| Series Title |
-
|
|---|---|
| Call Number |
S2.CC.031.25
|
| Publisher | LSPR : Jakarta., 2025 |
| Collation |
-
|
| Language |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Classification |
NONE
|
| Content Type |
text
|
| Media Type |
-
|
|---|---|
| Carrier Type |
-
|
| Edition |
-
|
| Subject(s) | |
| Specific Detail Info |
-
|
| Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available






