Image of Strategi Customer Relationship Management PT Solutravel Jelajah Dunia dalam Mempertahankan Loyalitas Pelanggan

Text

Strategi Customer Relationship Management PT Solutravel Jelajah Dunia dalam Mempertahankan Loyalitas Pelanggan



PT Solutravel Jelajah Dunia (TravelKif) adalah perusahaan tur operator yang menyediakan paket perjalanan ke Eropa dan telah beroperasi sejak 2016. Meskipun menghadapi masa krisis akibat pandemi, TravelKif berhasil mempertahankan loyalitas pelanggannya berkat penerapan Customer Relationship Management (CRM) yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi strategi CRM yang digunakan oleh TravelKif dalam mempertahankan loyalitas pelanggan dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan teori empat tahapan Customer Relationship Management yang digagas oleh Peppers dan Rogers (2017), yang meliputi Identifikasi, Diferensiasi, Interaksi, dan Kustomisasi (IDIC) yang digunakan sebagai dasar analisis dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tahapan interaksi menjadi yang paling krusial dalam mempertahankan loyalitas pelanggan. TravelKif menekankan pada hubungan personal dengan pelanggan untuk membangun hubungan yang lebih panjang, sehingga interaksi yang terjadi tidak hanya terbatas pada promosi atau penawaran produk. Perusahaan ini juga memberikan perhatian ekstra kepada pelanggan, menciptakan keterikatan emosional yang memperkuat hubungan antara perusahaan dan pelanggan. Penerapan strategi CRM yang berfokus pada interaksi yang hangat dan kuat terbukti efektif dalam menjaga loyalitas pelanggan meskipun menghadapi tantangan global.

Kata Kunci: CRM, loyalitas pelanggan, strategi, TravelKif


Availability

S202775SPS2.DCMM.018.25Hanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S2.DCMM.018.25
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
text
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this