Image of Makna Nilai-Nilai Kekeluargaan Dalam Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang

Text

Makna Nilai-Nilai Kekeluargaan Dalam Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang



Memiliki kemampuan persuasi yang besar terhadap masyarakat yang menontonnya, film seringkali menjadi media untuk menyampaikan sebuah pesan. Dalam sebuah film, pesan diungkapkan melalui tanda-tanda yang memiliki makna tertentu. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui makna nilai kekeluargaan melalui tanda-tanda dalam film dengan menggunakan unsur naratif,unsur sinematik, komunikasi verbal, dan komunikasi nonverbal dalam adegan-adegan di film “Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang”. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan analisis semiotika Roland Barthes melalui aspek denotasi, konotasi, dan mitos untuk mengetahui makna tertentu. Peneliti memasukkan 10 potong adegan yang hasilnya ditemukan makna konotasi yang terbentuk adalah nilai kedermawanan, kebaikan, persahabatan, saling membantu, rasa kekeluargaan, kebersamaan, kepedulian, tolong menolong, dan saling mendukung. Makna nilai-nilai kekeluargaan tersebut ditunjukkan oleh perilaku dan dialog tokoh-tokoh dalam film ini. Berdasarkan makna konotasi tersebut, maka mitos yang ingin ditanamkan oleh pembuat film adalah tentang hubungan antar keluarga terkait komunikasi yang efektif dan pentingnya perjalanan pulang sebagai simbol kekuatan hubungan dalam keluarga. Film ini menguatkan keyakinan bahwa melalui komunikasi yang baik dan memiliki sikap saling mendukung, ikatan keluarga dapat menjadi lebih kuat. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa film tidak hanya menjadi karya seni yang menghibur, tetapi juga mengandung makna pesan yang mendalam tentang pentingnya nilai-nilai kekeluargaan dalam kehidupan manusia.

Kata Kunci: Film, Nilai Kekeluargaan, Makna Pulang, Semiotika Barthes


Availability

S102522SPS1.BDMC.049.24Hanya Tersedia SoftcopyAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.BDMC.049.24
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this