Image of Pengaruh Kualitas Pelayanan IME Indonesia Sebagai Promotor Konser BLACKPINK 2023 Terhadap Reputasi Perusahaan

Text

Pengaruh Kualitas Pelayanan IME Indonesia Sebagai Promotor Konser BLACKPINK 2023 Terhadap Reputasi Perusahaan



Kegiatan konser dan festival musik sudah mulai bangkit kembali pasca pandemic covid-19. Salah satu konser musik yang berhasil diadakan di Indonesia baru-baru ini adalah konser milik grup wanita korea terbesar, BLACKPINK. Salah satu pihak yang sangat berperanpenting dalam pengadaan konser internasional adalah promotor. Dinobatkan sebagai konser k-pop terbesar di Indonesia saat ini, kualitas pelayanan yang disuguhkan pun menjadi aspek penting yang diharapkan oleh setiap setiap penonton konser. Harapan penonton tersebut pada akhirnya akan berubah menjadi sebuah penilaian yang nantinya akan menciptakan sebuah reputasi bagi perusahaan. Untuk itu penelitian dilakukan guna melihat seberapa besar dan bagaimana pengaruh kualitas pelayanan promotor konser terhadap reputasi perusahaan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Stimulus-Organism-Response (SOR). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan memakai purposive sampling dengan sampel sebanyak 96 responden yang merupakan penonton konser BLACKPINK 2023 Jakarta. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh secara signifikan terhadap reputasi perusahaan. Hasil regresi menunjukan rumus Y = 954 + 827 X menunjukan jika variabel X (Kualitas Pelayanan) bernilai 0, maka variabel Y (Reputasi) sebesar 954. Dengan demikian hipotesis H0 ditolak dan Ha diterima dan menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara kualitas pelayanan yang dilakukan promotor konser BLACKPINK 2023 Jakarta terhadap reputasi perusahaan. Selain itu didapati dimensi kualitas pelayanan (X) paling berpengaruh terhadap reputasi (Y) diantaranya assurance dan tangibles, dilanjutkan oleh responsive, assurance, dan tangibles.

Kata kunci: Teori S-O-R, Kualitas Pelayanan, Reputasi


Availability

S101910SPS1.PR.123.23Hanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.PR.123.23
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this