Image of Pembuatan Film Pendek Berjudul

Text

Pembuatan Film Pendek Berjudul "Estafet" tentang Kesenjangan Komunikasi antara Generasi X dan Generasi Z



Kesenjangan komunikasi merupakan suatu kondisi dimana aliran sebuah pesan menjadi terhambat dari mulai proses penyampaiannya hingga proses penerimaannya, sehingga mengakibatkan maksud sesungguhnya dari isi pesan tersebut menjadi salah atau gagal dipahami oleh penerimanya. Sesuatu yang menghambat aliran pesan tersebut salah satunya berupa banyaknya perbedaan antara komunikator dan komunikannya. Perbedaan generasi merupakan induk dari perbedaan-perbedaan lainya seperti perbedaan pemikiran, pandangan, persepsi, gaya hidup dan lain sebagainya. Generasi X dan Generasi Z merupakan kedua generasi yang mempunyai banyak sekali perbedaan. Tidak jarang antara kedua generasi tersebut mengalami masalah kesenjangan komunikasi. Banyaknya perbedaan akan melahirkan sikap komunikasi defensif antara komikator dengan komunikan secara terus menerus jika masih belum menemukan titik tengahnya. Film pendek “Estafet” dibuat bertujuan untuk menyampaikan sebuah pesan moral dan solusi untuk membantu mengurangi dan bahkan menghilangkan permasalahan kesenjangan komunikasi. Film pendek “Estafet” fokus menyasar kepada Generasi X dan Generasi Z yang mempunyai banyak sekali perbedaan. Film pendek “Estafet” mengerucutkan kembali fokusnya kepada lingkup keluarga dari kedua generasi tersebut. Karena untuk membantu menyelesaikan permasalahan tersebut harus dimulai pada lingkungan yang paling terdekat terlebih dahulu yaitu keluarga. Pada pembuatan karya ini menggunakan theory of planning sebagai landasan perancangan suatu pesan yang akan ditujukan dan Teori Elaboration Likelihood Model sebagai landasan untuk mempersuasi pengelaborasian masalah kesenjangan komunikasi.

Kata kunci: Film pendek, Generasi, Kesenjangan Komunikasi


Availability

S101723SPAndreas HumalaHanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
Andreas Humala
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster


Generating search cluster...