Image of Pengaruh Sustainable Practice Terhadap Brand Competitiveness dan Brand Trust Industri Kosmetik di Jakarta Dimediasi Customer Based Brand Equity (CBBE)

Text

Pengaruh Sustainable Practice Terhadap Brand Competitiveness dan Brand Trust Industri Kosmetik di Jakarta Dimediasi Customer Based Brand Equity (CBBE)



Seiring berkembangnya zaman, kepedulian masyarakat terhadap kelestarian lingkungan dan ekosistem semakin meningkat. Hal ini mendorong para praktisi melakukan strategi sustainable practice untuk mempromosikan produknya agar lebih dapat diterima oleh masyarakat. Dalam industri kosmetik, kerap dilakukan sustainable practice dalam bentuk cruelty free. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat (1) pengaruh sustainable practice terhadap customer based brand equity (CBBE); (2) customer based brand equity (CBBE) terhadap brand competitiveness; (3) customer based brand equity (CBBE) terhadap brand trust industri kosmetik di Jakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan analisis jalur (path analysis) menggunakan PLS-SEM. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Sustainable Practice (X), Customer Based Brand Equity (Y), Brand Competitiveness (Z1), dan Brand Trust (Z2). Penelitian ini melibatkan 171 orang responden dengan teknik non-probability sampling dengan jenis purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner atau angket yang disebarkan secara online melalui google forms dengan pengukuran skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh hipotesis benar. Penelitian ini menunjukkan bahwa sustainable practice dalam industri kosmetik dapat meningkatkan customer based brand equity yang pada akhirnya dapat mendorong brand competitiveness dan brand trust.
Kata Kunci: Sustainable practice, customer based brand equity (CBBE), brand competitiveness, brand trust, cruelty free


Availability

S100895SPS1.MKT.010.21Hanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.MKT.010.21
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster


Generating search cluster...