Image of Analisis Wacana dan Pop Culture: Memahami Realisme Politik di Dalam Anime Naruto

Text

Analisis Wacana dan Pop Culture: Memahami Realisme Politik di Dalam Anime Naruto



Diskursus anime selama ini dikomersilkan untuk hiburan dan berfokus pada kebudayaan namun, kenyataannya anime juga mampu mengangkat isu-isu hubungan negara bangsa sampai pada perpolitikan di dalamnya. Penelitian ini mencoba membuktikkan hal tersebut dengan memahami anime Naruto dan Naruto: Shippuden melalui perspektif realisme politik dalam hubungan internasional. Penelitian ini akan memperlihatkan muatan-muatan realisme politik yang membangun jalan cerita anime Naruto. Atas dasar itulah, penelitian ini menggunakan teori budaya populer dalam memahami anime, analisis wacana dalam memahami dan mendapatkan muatan realisme politik melalui bahasa dan susunan kata yang digunakan serta realisme politik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dimana penelitian ini bertujuan untuk memahami secara komprehensif terkait tatanan dunia serta hubungan internasional yang terbangun dalam dunia Naruto melalui perspektif realisme politik dalam hubungan internasional. Hasil dari penelitian ini membuktikan serta menjelaskan berbagai muatan- muatan realisme politik yang menjadi tonggak utama dalam membangun jalan cerita Naruto. Maka dari itu, perspektif realisme politik dalam hubungan internasional merupakan fundamen yang penting dalam membangun jalan cerita Naruto dan Naruto Shippuden secara edukatif, informatif dan juga konfliktual.

Kata kunci: realisme politik, anime Naruto dan Naruto: Shippuden, analisis wacana.


Availability

S100868SPS1.IR.018.21Hanya Tersedia Softcopy.Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S1.IR.018.21
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster


Generating search cluster...