Image of PENGARUH CRISIS RESPONSIBILITY DAN REBUILDING RESPONSE PLN MELALUI TWITTER TERHADAP REPUTASI PERUSAHAAN : KASUS MATI LISTRIK MASSAL 2019

Computer File

PENGARUH CRISIS RESPONSIBILITY DAN REBUILDING RESPONSE PLN MELALUI TWITTER TERHADAP REPUTASI PERUSAHAAN : KASUS MATI LISTRIK MASSAL 2019



Minggu 4 Agustus 2019 telah terjadi mati listrik massal yang memberikan kerugian bagi sektor usaha dan layanan publik hingga mencapai triliunan rupiah. Peristiwa ini berhasil menjadi tranding topik dunia di Twitter yang mengantarkan PLN pada situasi krisis. Perusahaan PLN telah memberikan tanggung jawab dan respon dalam menangani krisis, namun masih mendapatkan kritikan dari konsumen. Berlandaskan pada Situational Crisis Communication Theory (SCCT) crisis responsibility dan rebuilding response merupakan dimensi penting dalam penanganan sebuah krisis dan dapat berpengaruh pada reputasi perusahaan. Perkembangan sosial media yang terjadi saat ini juga memberikan peran dalam penanganan krisis yang dialami PLN. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah crisis responsibility dan rebuilding response melalui twitter PLN mempengaruhi reputasi perusahaan. Penelitian ini menggunakan metodologi kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner secara online kepada 100 followers Twitter PLN @PLN_123. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Dari hasil penelitian, diketahui terdapat pengaruh variabel X1 crisis responsibility melalui twitter terhadap variabel reputasi perusahaan. Kemudian terdapat pengaruh variabel X2 terhadap variabel Y dengan hasil nilai t hitung 4.027dan sig 0.00, sehingga t hitung 4.027> t tabel 1,660 dan Sig 0,000 < 0,05. Lalu terdapat pengaruh secara bersama Crisis Responsibility (X1) dan rebuilding response (X2) PLN melalui Twitter terhadap Reputasi Perusahaan (Y), dengan signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai F hitung 42.145> F tabel 3,09. Hasil pengolaan data menunjukan terdapat pengaruh langsung crisis responsibility dan rebuilding response melalui Twitter PLN secara bersama sebesar 45,9% dan 54,1% sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain.

Kata kunci : Crisis Responsibility, Rebuilding Response, Reputation, PLN


Availability

S200270SPS2.CC.370.031.20Hanya Tersedia SoftcopyAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
S2.CC.370.031.20
Publisher LSPR : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
Pdf
Media Type
computer
Carrier Type
unspecified
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster


Generating search cluster...